Yayasan Wahana Cita Indonesia (WCI) merupakan sebuah yayasan yang berfokus untuk membangun Indonesia lebih baik tanpa adanya masyarakat rentan dan termarginalkan dari hak kesehatan dan hak pendidikan. Berdiri secara sah melalui akta notaris No 64 tahun 2015, yang kemudian mengalami perubahan No 01 tahun 2018.
WCI memiliki 6 tujuan yang ingin dicapai yaitu Indonesia tanpa stigma, diskriminasi dan tersedianya akses layanan kesehatan bagi masyarakat rentan dan termarginalkan, pemenuhan pendidikan formal maupun non formal bagi anak yang ditelantarkan maupun masyarakat kurang mampu, mendukung kelompok korban Napza, menghapus eksploitasi anak dan perempuan serta merubah paradigma public untuk menerima konsep kesetaraan gender.
Visi:
Membangun Indonesia lebih baik tanpa adanya masyarakat rentan dan termarginalkan dari hak kesehatan dan hak kependidikan
Misi:
- Melakukan upaya pemenuhan hak kesehatan dan hak pendidikan bagi masyarakat rentan dan termarginalkan
- Mendorong perubahan kebijakan yang lebih strategis dalam pemenuhan hak kesehatan dan hak pendidikan melalui pendekatan structural dan sistematis
- Pemberdayaan masyarakat rentan dan termarginalkan untuk dapat mandiri agar mampu mengakses hak kesehatan dan hak pendidikan mereka
- Melakukan pendekatan berbasis kesetaraan gender kepada masyarakat untuk merubah paradigma public sehingga kerentanan dan ketermarginalan dapat terhapuskan
Wilayah Kerja: Kota Tangerang, Tangerang Selatan, dan Kab. Tangerang
Isu Strategis: pemenuhan hak kesehatan dan pendidikan, kebijakan strategis, pemberdayaan masyarakat, dan pendekatan berbasis kesetaraan gender
Alamat: Jl. Bidar Raya No. 9 Kelapa Dua, Tangerang-Banten 15810, Indonesia
Situs Web: https://wci.or.id/
Media social:
Kontak:
- Hady Bajor wahanacitaindonesia@gmail.com