Skip to main content

Civilians.id adalah media massa cyber yang didirikan 1 Juni 2024 di Aceh-Indonesia untuk menyuarakan ketimpangan sosial yang terjadi di tingkat lokal dan mengkampanyekan kedaulatan masyarakat sipil di tingkat lokal, nasional hingga global.

Visi

Mempromosikan hak-hak masyarakat sipil di seluruh dunia khususnya di Indonesia, demi terwujudnya negara demokrasi yang ideal sesuai nilai-nilai Pancasila.

Misi

Fokus kami adalah memantau, meneliti, melaporkan setiap persoalan dan upaya penyelesaian atas setiap isu yang terkait dengan Kovenan Internasional tentang Hak-hak Sipil dan Politik (ICCPR), yang diratifikasi Pemerintah Indonesia pada 28 Oktober 2005 melalui Undang-Undang Nomor 12/2005 tentang Pengesahan International Covenant on Civil and Political Rights.

Wilayah Kerja: Regional (level provinsi/pulau)

Isu Strategis: HAM & Bantuan Hukum, Kebijakan Publik, Anti Korupsi & Akuntabilitas Publik, Lingkungan & Perubahan Iklim, Kesetaraan Gender, Disabilitas, dan Inklusi Sosial (GEDSI), Seni, Budaya & Pariwisata, Reformasi Agraria, Penanganan Konflik, Pemberdayaan Masyarakat Adat, Perdagangan Manusia.

Alamat: Desa Lam Ara Tunong, Kec.Kutamalaka, Kab.Aceh Besar, Prov.Aceh

Situs Web: civilians.id

Media sosial: –

Kontak: