Skip to main content

Tanggal 20 september 2015 Komunitas Peduli Kemanusiaan sabu resmi berdiri Dengan tujuan untuk membantu meringankan beban korban bencana seperti rumah terbakar,bencana seroja,dan bencana lainnya. Komunitas ini juga dibentuk untuk meringankan beban para janda dan duda serta anak-anak yatim. Komunitas ini juga bergerak untuk menolong orang orang yang sedang kesulitan biaya pengobatan rujukan keluar pulau sabu,misalnya ke kota kupang Provinsi NTT.pada tahun 2021 dibuatlah akta notaris dari KOMUNITAS PEDULI KEMANUSIAAN SABU agar menjadi satu komunitas yang berbadan hukum agar tujuannya dapat tercapai untuk bekerja sama dengan semua pihak agar dapat membantu menyalurkan bantuan tepat sasaran. Menjadi lembaga bantuan komunitas yang memiliki untuk aktifitas seperti logistik atau dapur umum.

Visi

  1. Menggerakan jiwa sosial masyarakat untuk selalu peduli terhadap sesama.
  2. Sebagai wadah generasi muda untuk menyampaikan opini maupun pendapat untuk mengerahkan jiwa sosial
  3. Menghindarkan generasi mudah dari pergaulan bebas narkoba,dan tindakan menyimpang lainnya.

Misi

  1. Membantu masyarakat yg terkena musibah,
  2. Membantu masyarakat yang kurang mampu
  3. Menerima mengelola dan menyalurkan bantuan dari publik
  4. Peduli terhadap janda duda dan anak anak yatim.
  5. Peduli terhadap petani dan meningkatkan hasil pangan

Wilayah Kerja: Desa Ledeana,kec.sabu barat,kabupaten sabu raijua provinsi NTT

Isu Strategis: Kemitraan Publik-Swasta-Komunitas, Anti Korupsi & Akuntabilitas Publik, Lingkungan & Perubahan Iklim, Penanggulangan Bencana, Ekonomi Kemasyarakatan, Pendidikan & Vokasi, Pertanian & Pangan, Seni, Budaya & Pariwisata, Air Bersih & Sampah, Pemberdayaan Pemuda, Kesehatan Masyarakat, Pemberdayaan Masyarakat Adat

Alamat: Jln.Trans seba mesara desa ledeana kecamatan sabu barat kabupaten sabu raijua provinsi NTT

Situs Web: –

Media social: –

Kontak: